Jumat, 22 Agustus 2008

Memulai SQL PLUS

Memulai Koneksi ke Database

Setelah menginstall Oracle dan membuat database, untuk langkah awal administrasi adalah mulai melakukan koneksi ke database.
Administrasi dilakukan selalu oleh user yang meng-install dan membuat database. Tool native dari Oracle untuk administrasi database adalah sqlplus, lokasi ada di $ORACLE_HOME/bin. Di Oracle versi 8 ke bawah, tool administrasi tersebut adalah svrmgrl.
Sebelum melakukan koneksi, ada OS parameter yang perlu disetting. Di Windows, parameter tersebut otomatis sudah dimasukkan ke dalam registry ketika meng-install dan membuat database pakai dbca. Di Unix, setting manual parameter berikut di user profile:

ORACLE_HOME, ORACLE_SID, dan PATH.

Misalkan kita pakai shell sh atau ksh. Edit file .profile, tambahkan parameter berikut:
ORACLE_HOME=/data1/oracle/product/10.2.0; export ORACLE_HOME
ORACLE_SID=ts; export ORACLE_SID
PATH=$ORACLE_HOME/bin:$PATH; export PATH

Setelah mengedit file .profile, jangan lupa untuk relogin atau mengeksekusi file tersebut agar parameter yang disetting terbaca oleh current session. Berikut ini cara mengeksekusi file .profile.

. ./.profile

Koneksi pakai SQLPLus di Mesin server
Sekarang, mari kita mulai koneksi ke database. Misalkan saya akan connect pakai user system.

sqlplus

Nanti akan diminta memasukkan username dan password. Kalau belum diubah, password system adalah seperti yang ditunjukkan ketika membuat database.
Bisa juga username langsung dimasukkan ke argument-nya SQLPlus, nanti kita cuma diminta memasukkan password saja.

sqlplus system

Bisa juga langsung memasukkan username dan password. Misalkan password user system adalah oracle:

sqlplus system/oracle

Koneksi dengan langsung memasukkan username dan password sekaligus ini tidak direkomendasikan, karena password akan tampak ketika di ps -ef. Contoh:

ps -ef|grep sql
oracle 5742 25612 11:09:49 pts/1 0:00 sqlplus system/oracle

Cara lain juga, kita bisa masuk ke SQLPlus prompt tanpa login, kemudian jalankan perintah connect atau conn di SQL prompt. Contoh:

sqlplus /nolog
SQL> conn

Sama seperti ketika menjalankan sqlplus dari OS prompt, username dan password bisa disebutkan langsung atau tidak; kalau tidak disebutkan nanti akan ditanyakan.

SQL> conn system/oracle
SQL> conn system


Koneksi pakai user sys

User sys adalah merupakan super user, dikenal juga sebagai sysdba. Untuk koneksi pakai user sys, harus ditambahkan argument as sysdba. Contoh:

SQL> conn sys/oracle as sysdba

Bisa juga tanpa menyebutkan user sys, yaitu dengan memakai argument /. Contoh:

SQL> conn / as sysdba

Kalau tidak sebutkan argument as sysdba, akan muncul error berikut:

SQL> conn sys/oracle
ERROR:
ORA-28009: connection as SYS should be as SYSDBA or SYSOPER
Warning: You are no longer connected to ORACLE.

Bisa juga langsung login ketika menjalankan SQLPLUS. Contoh:
sqlplus "sys/oracle as sysdba"
sqlplus "/ as sysdba"


Koneksi dari client ke server
Untuk bisa melakukan koneksi client-server, pastikan kita sudah mensetting dan menjalakan listener di server database, dan mensetting TNSNames di client. Kalau belum punya instalasi Oracle client di mesin/komputer/PC lain, kita bisa memanfaatkan database server sebagai client sekaligus. Ketika kita install software database Oracle, by default juga diinstall Oracle client; sehingga nantinya kita bisa melakukan koneksi client-server di mesin server database kita.
Pada koneksi client-server , tambahkan argument @namatns. Contoh:

sqlplus system@tsprimary
sqlplus system/oracle@tsprimary
sqlplus "sys@tsprimary as sysdba"
sqlplus "sys/oracle@tsprimary as sysdba"
SQL> conn system@tsprimary
SQL> conn system/oracle@tsprimary
SQL> conn sys@tsprimary as sysdba
SQL> conn sys/oracle@tsprimary as sysdba

Tags: connection, Database, listener, oracle, tnsnames




Berselancar Lebih Cepat dengan Fasterfox


Firefox oleh banyak orang dianggap sebagai browser yang cukup cepat. Namun, ada saja yang menganggap masih kurang cepat, untungnya telah banyak upaya yang dilakukan untuk mempercepat kinerja firefox yang sudah cepat ini. Salah satunya adalah melalui plug-ins Fasterfox.

Karena sifat firefox yang opensource, banyak orang ‘pintar’ yang dapat ikut andil dalam mengembangkan kinerja si Rubah Api ini. Salah satu upaya untuk meningkatkan kinerja firefox adalah dengan melakukan tweaking. Itulah yang dilakukan oleh plug-ins fasterfox. Fasterfox mempercepat proses browsing dengan memanfaatkan Prefect links dan Network Tweaking. Melalui Prefect Links, tidak ada lagi bandwith menganggur karena firefox akan mengambil dan menyimpan halaman web sebagai cache. Proses transfer halaman web ini dilakukan dilatar belakang sehingga tidak mengganggu aktifitas browsing anda.

Tweaking Network dilakukan pada seting untuk rendering halaman, koneksi simultan, pipelining,cache, DNS-cache, dan IPD (initial paint delay). Selain itu di dalam fasterfox juga telah terintegrasi sebuah pop-up blocker untuk pop-up yang dihasilkan oleh objek flash.

Untuk menginstalasikan plug-ins fasterfox anda dapat mendownloadnya di http://fasterfox.mozdev.org/ , Setelah plug-ins terinstalasi, restart firefox untuk mengaktifkannya. Buka menu Tools | Add-ons, lalu klik ganda plug-ins fasterfox untuk membuka option yang tersedia. Fasilitas tersebut adalah pilihan Default, Courteous, Optimized, Turbo Charged, dan Custom.

Pilihan default akan mengembalikan semua setingan ke kondisi semula. Pilihan Courteous hanya melakukan tweaking pada proses rendering sehingga tidak akan membebani webserver. Pilihan Optimized akan melakukan tweaking optimum dalam batasan yang diizinkan oleh RFC. Pilihan Turbo Charged adalah pilihan yang paling ekstrem, ia akan melakukan tweaking seoptimal mungkin dengan mengabaikan batasan yang diizinkan.

Turbo Charged dapat menjadi pilihan utama bagi anda yang berbagi jalur internet, sedang jika anda seorang yang bijaksana, Courteous dan Optimized adalah pilihan yang tepat. Dengan memilih custom anda dapat mengatur aspek-aspek tweaking secara lebih terperinci. Disini anda dapat mengatur langsung besarnya cache yang akan digunakan, banyaknya koneksi simultan ke sebuah web server, jumlah pipelining, banyaknya halaman fastback, dan menghidupkan/mematikan pop-up blocker.

(telkom.net)
2 Metode Mempercepat Browser Firefox
Bagi pengguna Firefox yang ingin menambah kecepatan browser, metode-metode berikut ini bisa dicoba :
Metode 1:
1. Buka browser Mozilla Firefox.
2. Ketik 'about:config' pada address bar, lalu tekan enter.
3. Turunkan halaman sampai Anda menemukan kalimat 'browser.tabs.showSingleWindowsModePrefs', lalu double klik sehingga settingannya menjadi 'true'.
4. Turunkan lagi halaman Firefox sampai Anda menemukan baris berbunyi 'network.http.pipelining', lalu double klik sehingga settingannya juga menjadi 'true'.
5. Terakhir, turunkan lagi halaman Firefox dan carilah baris yang berbunyi 'network.http.pipelining.maxrequests', lalu double klik. Anda akan disuguhi sebuah window pop up. Ubahlah angka di pop up itu menjadi 60. Kemudian tekanlah 'Ok'.
6. Tutup Firefox lalu coba buka kembali. Jika tidak ada masalah, Firefox Anda akan terbuka 10-40 persen lebih cepat daripada sebelumnya dengan langkah-langkah seperti di atas.

Metode 2:
Langkah mujarab lain untuk meningkatkan kecepatan Firefox adalah dengan menggunakan add-on untuk Firefox bernama FasterFox. FasterFox ini membuat pemakaian bandwidth lebih efektif sehingga bisa mempercepat performa Firefox. Anda bisa mendownload FasterFox di alamat: http://fasterfox.mozdev.org.



Trik Mempercepat proses shutdown Windows XP


Proses Turn Off Komputer anda lama ? Simak tips berikut untuk mengatasi masalah tersebut tanpa menggunakan software Utility.

1. Klik tombol “Start | Run“
2. Ketik : Regedit
3. Cari key : HKEY_CURRENT_USERControl PanelDesktop
4. Dobel Klik pada nilai : HungAppTimeOut
5. Rubah nilainya menjadi 4000, nilai sebelumnya kemungkinan 5000 atau 20000.
6. Langkah selanjutnya cari key : KEY_LOCAL_MACHINESystemCurrentControlSetControl
7. Dobel Klik pada : WaitToKillServiceTimeOut
8. dan rubah nilainya menjadi : 4000

Sekarang tutup jendela regedit dan Matikan komputer Anda untuk melihat perubahan yang dihasilkan.

Tidak ada komentar: